Senin, 01 Desember 2014

JUS STROBERI JERUK BERBINTIK


Penilaian :

Warnanya yang cantik dan pasti rasanya yang segar ini bisa menjadi pilihan minuman yang ringan dan meyegarkan setelah menikmati hidangan utama yang berat.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan:
200 gram stroberi, dipotong-potong
150 ml air jeruk pontianak
30 gram gula pasir
200 ml air
200 gram es serut
2 buah markisa, diambil isinya

Cara membuat:
  1. Campur stroberi, air jeruk, gula pasir, air, dan es batu.
  2. Blender sampai lembut.
  3. Sendokkan markisa dalam gelas.
  4. Tuang blenderan stroberi. Sajikan.


Untuk 3 gelas
stroberi, jus, lebaran, puasa, minuman, pesta akhir tahun, dingin, buah markisa, berbuka, jeruk pontianak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar